
POLRES PASANGKAYU – Polres Pasangkayu berbagi takjil kepada anak yatim. Hal ini sebagai wujud kepedulian sosial dalam rangka memeriahkan Bulan Suci Ramadhan 1446-H/2025 M.
Kegiatan dilaksanakan di Pesantren Ar-Rahman Hidayatullah Pasangkayu Jl. Mayjen Ahmad Yani Dusun Tanjung babia Kel. Pasangkayu Kec. Pasangakayu Kab. Pasangkayu, Senin (24/3/2025).
Wakapolres Kompol Syaiful Isnaini S.E, S.I.K, M.Si, mengatakan bahwa kegiatan berbagi takjil tersebut merupakan bentuk kepedulian Polri Untuk Masyarakat khususnya anak-anak yatim
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dan kepedulian terhadap anak yatim-piatu di Bulan Suci Ramadan. Kami berharap dengan ini dapat membantu meningkatkan kesejahteraan anak yatim dan memperkuat kepedulian sosial di masyarakat,” katanya
