
POLRES PASANGKAYU – Sudah menjadi kewajiban Bhabinkamtibmas untuk selalu hadir agar dapat memantau dan mengamankan setiap kegiatan yang dilakukan warga masyarakat diwilayah binaannya, sehingga kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik serta mampu mewujudkan terjalinnya hubungan yang harmonis dengan semua elemen masyarakat.
Berkaitan dengan itu, Bhabinkamtibmas Polsek Baras Polres Pasangkayu Polda Sulbar Aipda Ansar Tanro, hadir untuk melakukan pantauan dan pengamanan, serta bergabung dengan Kader Posyandu dan warga masyarakat dalam rangka pelayanan kesehatan rutin Posyandu yang diselenggarakan di Desa Parabu Kecamatan Lariang Kabupaten Pasangkayu Rabu (9/4/2025).
Kapolres Pasangkayu AKBP Joko Kusumadinata SH, SIK melalui Kapolsek Baras IPTU Asep Saifurrohman S.Tr.K, S.I.K mengatakan Bhabinkamtibmas menghimbau kepada ibu yang mempunyai balita, agar memanfaatkan kegiatan posyandu tersebut untuk hadir memeriksakan kondisi kesehatan balitanya dan juga diberikan makanan tambahan, vitamin serta informasi terkait kesehatan balita.
“Pada saat menghadiri setiap giat yang ada di masyarakat, Bhabinkamtibmas bisa memantau situasi wilayah binaan dan menjalin hubungan baik bersama warga binaan dalam rangka harkamtibmas”, ungkapnya.
“Kehadiran Anggota Bhabinkamtibmas ditengah-tengah warga, diharapkan mampu membantu dan memberikan pelayanan yang baik kepada warga masyarakat pada setiap kegiatan dan dapat berjalan aman/lancar, sekaligus mampu menumbuhkan citra Kepolisian yang baik dimata masyarakat,” pungkasnya.
