Polres Pasangkayu – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Pasangkayu terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga ketertiban dan keselamatan berlalu lintas di wilayah hukumnya. Melalui kegiatan Blue Light Patrol yang dilaksanakan secara rutin, personel Sat Lantas menyisir jalur strategis Trans Sulawesi khususnya di wilayah Kota Pasangkayu.

Patroli yang berlangsung pada malam hari ini dipimpin langsung oleh Kanit Turjawali Sat Lantas AIPDA Syahrul Dg. Muang bersama anggotanya. Kegiatan ini bertujuan untuk meminimalisir angka kecelakaan, mencegah aksi balap liar, serta menciptakan rasa aman bagi masyarakat pengguna jalan.

Kapolres Pasangkayu AKBP Joko Kusumadinata melalui Kasat Lantas AKP Junaid Nuntung menjelaskan bahwa patroli Blue Light menjadi salah satu upaya preventif kepolisian dalam menekan potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di jalan raya.

“Kegiatan ini bukan hanya soal pengawasan lalu lintas, tapi juga untuk memberikan jaminan rasa aman kepada masyarakat, terutama saat malam hari di jalur-jalur rawan,” ujar AKP Junaid.

Dalam patroli tersebut, petugas juga memberikan imbauan kepada pengendara agar selalu mematuhi aturan lalu lintas, menggunakan perlengkapan keselamatan berkendara, dan tidak mengemudi dalam keadaan mengantuk atau terpengaruh alkohol.

Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan masyarakat lebih disiplin dalam berlalu lintas dan angka pelanggaran serta kecelakaan dapat terus ditekan di wilayah Kabupaten Pasangkayu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini