Personel gabungan yang piket di bawah pimpinan Perwira Pengawas Polsek Kota Pasangkayu pada hari Rabu malam, 08/09/2021, jam 22.00 wib Melaksanakan Kegiatan patroli Biru ( Blue light ) dengan menggunakan kendaraan dinas R4 Strada.

Kegiatan tersebut sesuai dengan perintah Kapolres Pasangjayu AKBP Didik Subiyakto SH , yang ditindak lanjuti oleh Kapolsek Kota Pasangkayu AKP Abdul Azis Gani

Patroli Biru yang disebut juga Blue Light yang dilaksanakan oleh piket Unit Sabhara, Unit Reskrim dengan anggota Binmas yang dipimpin oleh Piket Pawas yang memang difokuskan pada waktu malam sampai dengan dini hari, dengan sasaran Perbankkan, Perusahaan, Pemukiman warga dan obyek vital yang berada diwilayah Kecamatan Pasangkayu untuk mengantisipasi Curas, Curat dan Curanmor ,dan kejahatan jalanan Street Cream.

Kapolsek Kota Pasangkayu AKP Abdul Azis Gani Mengatakan “ satuan patroli biru melakukan tugasnya agar masyarakat yang berada di Wilaya hukum polsek kota Pasangkayu,merasa tenang,dan terasa aman dengan adanya patroli di wilayah Polsek kota Pasangkayu ” Ucapnya.

Lanjtnya, pada malam hari merupakan salah satu cara mengoptimalkan tindakan preemtif, sehingga orang yang akan berbuat jahat dengan melihat lampu rotator yang berwarna biru akan mencegah terjadinya tindakan kejahatan yang akan dilakukannya,sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman dengan adanya kehadiran polisi ditengah-tengah masyarakat.

“Selama kegiatan berlangsung wilayah hukum Polsek Pasangkayu situasi aman & terkendali, semoga pengabdian kami bermanfaat bagi masyarakat,” tuntasnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini