Polres Pasangkayu – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat dan menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Pasangkayu BRIPKA Rijal melaksanakan kegiatan sambang ke pemukiman warga bersama Kepala Dusun Missulu, Bapak Muhidin, pada Jumat (07/11/2025) pukul 16.00 WITA bertempat di Dusun Missulu, Desa Ako, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu.

Dalam kesempatan tersebut, BRIPKA Rijal berbincang-bincang dengan warga binaan membahas berbagai hal, mulai dari program pemerintah hingga permasalahan yang dihadapi masyarakat di lingkungan sekitar. Ia juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas apabila terdapat permasalahan maupun kejadian yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.

Selain itu, BRIPKA Rijal turut mengajak warga untuk mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan dengan cara menanam jagung di lahan yang tersedia, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus memperkuat ketahanan ekonomi desa.

Kapolres Pasangkayu AKBP Joko Kusumadinata, S.H., S.I.K. melalui Kapolsek Pasangkayu AKP Mustamir menyampaikan bahwa kegiatan sambang seperti ini merupakan wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat untuk membangun sinergitas dan menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, serta produktif.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini