Pasangkayu,(24/2/2020) Pemerintah Kabupaten Pasangkayu melaksanakan MTQ ( Musabaqah Tilawatil Quran ) Ke VIII Tingkat Kabupaten Pasangkayu yang dipusatkan di kecamatan Bambaira.
Kegaiatan ini di hadiri oleh Bupati Pasangkayu,wakil bupati pasangkayu,Forum Komunikasi Pimpinan Daerah ( FKPD ),Kepala Kantor Kementrian Agama Kab.Pasangkayu,Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat,Kepala Desa dan Camat dan lurah,serta para kafilah perwakilan kecamatan.
Dalam sambutan bupati pasangkayu ( Dr.Ir.H.agus ambo djiwa ) menyampaikan agar setiap kontigen tetap menjaga kekompakan dan semoga dengan adanya pelaksanaan MTQ dapat mengembangkan, dan meningkatkan pengetahuan, pemahaman, penghayatan, pengamalan, atau penyebarluasan al-Qur’an dan al-Hadits; dan menjadikan al-Qur’an dan al-Hadits sebagai spirit pembangunan nasional berdasarkan pendekatan agama dan semoga sang juara di pelaksanaan MTQ dapat mewakili Provinsi Sulawesi Barat ke tingkat Nasional.
Kegiatan dilaksanakan di lapangan Bambaira,yang di hadiri ribuan masyarakat.