Polres Pasangkayu – Tim Satuan Polisi Air dan Udara (Sat Polairud) Polres Pasangkayu melaksanakan kegiatan patroli sambang dan penyuluhan kepada masyarakat nelayan di Kelurahan Kampung Tengah Kecamatan Pasangkayu Kabupaten Pasangkayu Rabu 12 Februari 2025

Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.00 WITA dan bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat pesisir (Kamtibmas) serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan dan keselamatan di laut.

Dalam kegiatan sambang Personel Polairud menyampaikan beberapa pesan penting kepada masyarakat nelayan, di antaranya adalah imbauan untuk menjaga kebersihan pantai dengan tidak membuang sampah sembarangan, serta mengutamakan keselamatan saat melaut. Masyarakat juga diingatkan untuk tidak menggunakan bahan peledak dalam menangkap ikan, karena selain membahayakan keselamatan, praktik ini juga merusak ekosistem laut.

Hasil Kegiatan Sambang dan Patroli:
Meningkatkan Keamanan Wilayah Pesisir: Sat Polairud secara rutin hadir memberikan pesan-pesan Kamtibmas untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat nelayan. Masyarakat diimbau agar turut menjaga kebersihan pesisir dan tidak melakukan tindakan yang melanggar hukum.

Keselamatan di Laut: Masyarakat nelayan pesisir diimbau untuk selalu waspada terhadap cuaca buruk dan gelombang tinggi yang dapat mengancam keselamatan saat melaut.

Praktik Penangkapan Ikan yang Aman: Masyarakat nelayan diingatkan untuk tidak menggunakan bahan peledak atau metode destruktif lainnya dalam menangkap ikan.

Melalui kegiatan sambang dan patroli ini, Sat Polairud Polres Pasangkayu berharap dapat membangun hubungan yang baik dengan masyarakat pesisir, sekaligus meningkatkan kesadaran mereka akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah perairan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini