Polres Pasangkayu – Polres Pasangkayu melaksanakan Kegiatan Latihan Pra Operasi (Latpra Ops) Pekat Marano 2026 sebagai langkah awal dalam mempersiapkan personel sebelum diterjunkan ke lapangan. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Pasangkayu Kompol Andri Aryansyah, S.I.K, didampingi Kasat Intelkam AKP Rio Acta Setyawan, S.Tr.K., S.I.K, pada Jumat, 23 Januari 2026, pukul 11.00 WITA, bertempat di Aula Rupatama Polres Pasangkayu.

Latihan Pra Operasi ini dihadiri oleh para Kasatgas Ops Pekat Marano 2026, para perwira, serta personel bintara yang terlibat dalam Surat Perintah (Sprin) Operasi Pekat Marano 2027.

Dalam arahannya, Kabag Ops Polres Pasangkayu Kompol Andri Aryansyah menegaskan bahwa kegiatan Latpra Ops ini dilaksanakan untuk menyatukan persepsi dan cara bertindak seluruh personel sebelum pelaksanaan tugas di lapangan. Dengan adanya kesamaan pemahaman, diharapkan pelaksanaan operasi dapat berjalan secara optimal, profesional, dan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ditetapkan.

Selama kegiatan berlangsung, para personel yang terlibat menerima petunjuk teknis dan arahan langsung dari masing-masing Kasatgas Operasi, terkait mekanisme pelaksanaan tugas, langkah-langkah penindakan, serta upaya menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) agar tetap aman dan kondusif.

Latihan Pra Operasi Pekat Marano 2026 ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan personel dalam melakukan penindakan terhadap berbagai bentuk penyakit masyarakat dan tindak kejahatan yang meresahkan warga, dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif menjelang Bulan Suci Ramadhan 1447 H / 2026 M di wilayah hukum Polres Pasangkayu.

Kapolres Pasangkayu AKBP Joko Kusumadinata, melalui Kabag Ops Kompol Andri Aryansyah, berharap seluruh personel dapat melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, mengedepankan profesionalisme, serta menjunjung tinggi etika dan humanisme dalam setiap kegiatan kepolisian di lapangan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini