
Polres Pasangkayu – Dalam rangka membangun komunikasi yang humanis serta memberikan motivasi kepada warga binaan, Polsek Bambalamotu bersama Satuan Binmas Polres Pasangkayu melaksanakan kunjungan dan tatap muka dengan warga binaan di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Pasangkayu pada hari Kamis, 03 Juli 2025, pukul 09.00 WITA.
Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolsek Bambalamotu IPTU Yauri Yusuf, atas arahan Kapolres Pasangkayu AKBP Joko Kusumadinata. Turut hadir Kasat Binmas Polres Pasangkayu IPTU Ludiyanto, didampingi KBO Binmas IPDA Daslin Mundu, serta sejumlah personel dari Unit Binmas dan Polsek Bambalamotu.
Dalam kesempatan tersebut, IPTU Ludiyanto menyampaikan himbauan kamtibmas serta motivasi kepada kurang lebih 200 warga binaan. Ia mengajak para warga binaan untuk tetap ikhlas menjalani masa pidana dan menjadikan masa pembinaan sebagai momentum perubahan diri menjadi pribadi yang lebih baik, produktif, dan bermanfaat, baik di lingkungan rutan maupun nantinya di tengah masyarakat.
“Kami berharap warga binaan dapat memanfaatkan waktu ini untuk memperbaiki diri dan menjaga hubungan yang baik antar sesama di dalam rutan. Tetap jaga ketertiban, serta ikuti program pembinaan yang diberikan,” ujar IPTU Ludiyanto.
Senada dengan itu, Kepala Pengamanan Rutan (KPR) Kelas IIB Pasangkayu, Putra Aditya Bagus Setyaki, S.Tr.Pas, turut menghimbau kepada seluruh warga binaan agar bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan rutan. Menurutnya, suasana yang kondusif akan mempermudah proses pembinaan dan menciptakan kenyamanan bersama.
Selain itu, kegiatan ini juga dihadiri oleh PLH Rutan Kelas IIB Pasangkayu Husni Mujib, SH, Bhabinkamtibmas Desa Kalola Bripka Asdar Ahmad, Kanit Provost Polsek Bambalamotu Bripka Suherman Kadir, serta anggota Sat Binmas Bripda Sahrur Ramadhan.
Kegiatan tatap muka berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh keakraban. Acara ditutup pada pukul 10.30 WITA dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama sebagai bentuk kebersamaan antara petugas dan warga binaan.
Melalui kegiatan ini, Polres Pasangkayu berharap dapat terus menjalin hubungan baik dan membangun kepercayaan dengan semua lapisan masyarakat, termasuk warga binaan, dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Pasangkayu.
