POLRES PASANGKAYU – Untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadhan Sat Samapta Polres Pasangkayu Polda Sulbar menggelar Patroli Harkamtibmas Subuh Menjelang Pagi. Patroli ini bertujuan untuk mencegah berbagai potensi gangguan keamanan, seperti balap liar, tawuran, serta penggunaan petasan oleh anak muda yang kerap terjadi usai pelaksanaan sahur, Minggu, 16 Maret 2025.

Patroli ini menyasar beberapa lokasi yang dianggap rawan gangguan Kamtibmas, di antaranya anjungan vovasanggayu, Bundanran Smart dan Alun-alun Kota Pasangkayu

Kapolres Pasangkayu AKBP Candra Kurnia Setiawan S.I.K, melalui Kasat Samapta IPTU Firman Sanusi menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari Program Prioritas Kapolri No. 02 tentang Pemantapan Harkamtibmas. “Kami menggelar patroli ini untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif selama bulan Ramadhan. Selain mencegah aksi balap liar dan tawuran, kami juga mengimbau masyarakat khususnya para remaja agar tidak menyalakan petasan yang dapat mengganggu kenyamanan warga,” ujarnya.

Selama patroli berlangsung, personel Sat Samapta tidak menemukan adanya aksi balap liar maupun tawuran. Situasi di wilayah hukum Polres Pasangkayu terpantau aman, tertib, dan terkendali. Meski demikian, kepolisian tetap akan mengintensifkan patroli subuh selama Ramadhan guna mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas.

Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan masyarakat dapat lebih disiplin dalam menjaga ketertiban lingkungan. Polres Pasangkayu mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan nyaman, sehingga ibadah di bulan suci Ramadhan dapat berjalan dengan khusyuk dan tanpa gangguan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini