PASANGKAYU – Polres Pasangkayu kembali menerima kunjungan dari tim pengawasan dan pemeriksaan (Wasrik) Tahap II dari
Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Sulbar di Aula Wirasatya 96 Polres Pasangkayu. Selasa Pagi (27/10/20).
Wasrik tahap II dari Itwasda kali ini fokus pada aspek pelaksanaan dan pengendalian Tahun Anggaran 2020 yang dipimpin langsung oleh Auditor Kepolisian Madya Tk III Itwasda Polda Sulbar Kombes Pol Sahat Tinambunan S.H bersama Ka Tim II sekaligus Irbid II Itwasda Polda Sulbar Akbp Ince Muhammad Nawawi bersama rombongan yang diterima oleh Kapolres Pasangkayu Akbp Leo H.Siagian S.I.K, M.Sc,Waka Polres Kompol Ade Chandra C.Y, S.I.K, PJU dan Personil Perwakilan Bag, Sat, Si dan Polsek
Sebelum pelaksanaan Wasrik dimulai, Kombes Pol Sahat Tinambunan S.H memberikan arahan didepan PJU dan Perwakilan Bag, Sat, Si dan Polsek ” Wasrik dilakukan bukan untuk mencari-cari kesalahan namun bagaimana memperbaiki organisasi, keuangan supaya tidak melenceng dari prosedur. Olehnya itu hati-hati menggunakan anggaran supaya tidak terjerumus. Tolong kerja samanya Semoga bisa berjalan lancar tanpa ada kendala dan apabila ada temuan agar diperbaiki” Ujar Kombes Sahat.
Di tempat yang sama Kapolres Pasangkayu Akbp Leo memberikan sambutan ” Terima kasih kepada Bapak Auditor Kombes Pol Sahat dan Tim Wasrik atas kedatangannya di Polres Pasangkayu untuk melakukan Wasrik. Perlu diketahui bersama bahwa Wasrik dilakukan untuk mencegah penyimpangan atau penyalahgunaan wewenang di masing-masing Satker.
Saya harap dengan dilakukannya wasrik ini, dapat dihindari terjadinya penyimpangan-penyimpangan oleh satuan kerja baik yang didukung anggaran maupun kegiatan rutin sesuai dengan program kerja dan target yang telah direncanakan sebelumnya,” Tutup Akbp Leo.
Setelah pemberian arahan oleh Auditor dan Kapolres, Selanjutbya Tim Itwasda Melakukan Wasrik terhadap Bag, Sat, Si dan Polsek jajaran.