PASANGKAYU – Bhabinkamtibmas Desa Kalola Brigpol Asdar Ahmad menyalurkan bantuan beras dari Polda Sulawesi Barat kepada masyarakat yang belum mendapatkan Bantuan Sosial (Bansos) dari Pemerintah namun layak menerima bantuan akibat Pandemi Covid-19.

Bantaun tersebut diserahkan oleh Bhabibkamtibmas desa Kalola bersama Babinsa didusun Tosonde Desa Kalola Kec.Bambalamotu Kab.Pasangkayu kepada Ibu Elva berupa beras sebanyak 5 kg yang diterima langsung olehnya kemudian
memberikan masker dan menyampaikan edukasi protokol kesehatan terkait pencegahan penularan virus corona/ covid19. Selasa Siang (16/9/2020).

Saat ditemui setelah pemberian Bantuan tersebut, Brigpol Asdar mengatakan ” Sebagai Wujud kepedulian kami kepada warga kami yang belum memperoleh bantuan dari pemerintah, maka kami menyerahkan bantuan beras yang diperuntukkan untuk orang yang belum mendapatkan bantuan dari pemerintah ditengah Pandemi Covid-19 ini.

Selain memberikan Beras, kami juga menyerahkan Masker kepada masyarakat agar mereka tanggap dan ikhtiar menjauhi penyakit dengan tetap mempedomani protokoler kesehatan Who yakni menjaga jarak dengan siapapun disaat berinteraksi, memakai masker setiap keluar rumah dan rajin mencuci tangan setelah melakukan kegiatan apapun.

Untuk warga, kami tidak akan berhenti mengedukasi mereka sebagai bentuk kepedulian kami kepada masyarakat agar Covid-19 ini cepat berakhir dan indonesia sehat seperti dulu lagi”.Tuturnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini