PASANGKAYU – Personil Polres Mamuju Utara Melaksanakan Pemeriksaan Kesehatan (Rikkes) Berkala di tahun 2020. Pelaksana Rikkes tersebut adalah Bid Dokkes Polda Sulawesi Barat yang dipimpin Langsung oleh Kabid Dokkes Kombes Pol drg.Muhammad Zakir S.H,M.H. Selasa Siang (23/6/2020).

Tim yang beranggokan Kauryandokpol Subdityan Meddokpol Rumkit Bhayangkara Ipda dr.Komang Indra Setia Widyantara, Ba Biddokkes Polda Sulbar Bripka Hardi S.Kep, Bripda Jamnil Muchrin R dan Bripda Nurul Istiqamah Anwar A.Md.Kep tiba di mapolres dan melaksanakan Rikkes kepada Personil Polres Mamuju Utara dan jajaran selama 2 hari sejak tanggal 22 Juni 2020 sampai 23 Juni 2020.

Dalam pemeriksaan berkala kali ini sebanyak 136 Personil Polres dan Polsek jajaran melaksanakan rikkes berkala dikarenakan personil lain melaksanakan Pengamanan Penyaluran BLT-DD dan Penyaluran Bantuan Dari pemerintah daerah Kabupaten di masa Pandemi Covid-19.

Menurut Kapolres Mamuju Utara Akbp Leo H.Siagian S.I.K, M.Sc bahwa pemeriksaan berkala ini rutin dilakukan oleh Biddokkes Polda Sulawesi Barat setiap 6 bulan sekali kepada personil Polres jajaran untuk mengetahui kondisi kesehatan personil maupun mental sehingga kita bisa melakukan pemantauan terhadap personil kita khususnya Personil polres mamuju utara dan polsek jajaran”.Tuturnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini