PASANGKAYU – Kapolres Pasangkayu AKBP Leo H.Siagian S.I.K, M.Sc mendampingi Tim Pengawas Operasi (Was Ops) Itwasda Polda Sulawesi Barat yang melakukan Pengecekan di Pos Pengamanan Lebaran di Perbatasan Sarjo Sulawesi Barat -Sulteng. Selasa Pagi (10/5/2021).

Tim yang dipimpin oleh Auditor Madya Tk.III selaku Ka Tim Was Ops Kombes Pol Sahat Tinambunan S.H bersama Parid I Itbid I Kompol Abdul Karim dan Personil lainnya melihat kesiapan Personil Polres pasangkayu dan Instansi lainnya yang melakukan Pengamanan dan Penyekatan terhadap warga yang hendak melaksanakan Mudik sejak pelarangan pada tanggal 06 s/d 17 Mei 2021.

Kepada personil Pos Pam Kombes Pol Sahat memberikan arahan tehnis ” Saya harap kepada rekan-rekan saat melakukan penyekatan terhadap masyarakat yang hendak melaksanakan mudik selalu mengedepankan sifat humanis namun tegas dan mengedukasi bahaya dari Covid-19 serta memutar kendaraan yang hendak digunakan mudik dan berhati-hati dalam pelaksanaan tugas.

Lanjut Sahat ” Tujuan Pos Penyekatan dibangun adalah untuk membatasi aktivitas masyarakat yang berpergian dalam rangka mudik lebaran dimana tujuan utama dari pos Penyekatan adalah untuk menerapkan protokol kesehatan dan menegakkan disiplin Prokes terhadap warga yang melintas”.Tutur Kombes Sahat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini