PASANGKAYU – Personil Kepolisian Resor Pasangkayu (Polres Pasangkayu) yang tergabung dalam lintas angkatan 18. 19 dan 20 melaksanakan Bakti Sosial di Desa Kecamatan Pasangkayu. Selasa Siang (26/3/2024)

Angkatan tersebut adalah Nnzz (18), Dtt Smde (19) dan Ershi (20) yang merupakan tamatan tahun 99,20&21 yang secara emosional mempunyai kedekatan karena pernah dididik pemantapan di Markas Komando (Makosat) Brigader Mobil daerah jajaran setelah pelantikan menjadi Personil Polri.

Kapolres Pasangkayu AKBP Candra Kurnia Setiawan S.I.K melalui Kapolsek Pasangkayu IPTU Mustamir S.H mengatakan Tujuan Kegiatan adalah untuk menjalin kedekatan personil Polri khususnya Polres Pasangkayu di tengah masyarakat agar lebih aktif lagi menjalin komunikasi dengan Intansi Kepolisian demi polri yang lebih baik kedepan sebagai pelindung, pengayoman dan pelayan masyarakat ” Tuturnya

sementara itu Kasat Binmas IPTU Yauri Yusuf Saat ditemui pada pelaksanaan Baksos mengatakan “Baksos ini dilaksanakan setelah kami berbincang dengan Personil Angkatan 18,19 & 20 yang juga merupakan 3 angkatan yang pernah melaksanakan pemantapan pendidikan setelah dilantik menjadi anggota Polri di markas Komando (Makosat) Brigadir Mobil (Brimob) daerah jajaran pada saat itu untuk berbagi dengan masyarakat yang tidak mampu dan guru ngaji di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini”tuturya.

Ditempat yang sama Sdr. Kurniah selaku warga yang disambangi berpesan ” Semoga Personil Polres Pasangkayu khususnya Angkatan 18,19 dan 20 selalu kompak dalam menjalankan tugas dan dilindungi beserta keluarga setiap saat oleh Allah Subhanahu Wata’ala”ucapnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini