PASANGKAYU – Bhabinkamtibmas Polsek Bambalamotu Polres Pasangkayu melaksanakan kegiatan Problem Solving antara warga binaan. Selasa (7/5/2024)

Sebagai ujung tombak kepolisian di kewilayahan, peran Bhabinkamtibmas tidak bisa dipandang sebelah mata.

Mengingat kewajibannya harus selalu hadir ditengah masyarakat binaannya dan juga selalu membantu menyelesaikan atau memecahkan permasalahan (problem solving) yang dialami oleh warga binaannya.

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Bambalamotu menghadirkan kedua belah pihak yang berseteru di Rumah Ibu Rani Warga Desa Polewali Dusun lelumpang Kabupaten Pasangkayu.

Kegiatan memediasi permasalahan yang terjadi antara warga hingga terjadi kesalahpahaman terkait diviralkannya Pr. Sumarani oleh Pr. Husni di media sosial ( facebook )

Pembicaraan secara kekeluargaan antara kedua belah pihak dan terjadi kesepakatan untuk berdamai dan saling memaafkan dan menyepakati beberapa poin dari pihak korban.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan juga memberikan arahan agar turut serta membantu tugas Kepolisian dengan turut serta menjaga keamanan di Desanya dari segala bentuk tindak Kriminalitas agar wilayah Desa menjadi aman dan kondusif.

Kedua belah pihak atas kehendak bersama tanpa tekanan siapapun beritikad baik dan sepakat untuk berdamai,

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini