polrespasangkayu.com – Kegiatan kunjungan Tim Pamatwil Polda Sulbar dalam rangka pengecekan Pos Terpadu Bundaran Smart dalam rangka kegiatan Operasi Lilin Marano 2023 Perayaan Natal dan Tahun Baru di Wilayah hukum Polres Pasangkayu, Jumat (29/12/2023) sekira pukul 17.30 wita.

Dalam kegiatan tersebut Hadir Dir Reskrimum Polda Sulbar, Kombes Pol I Nyoman Artans S.H Dir Pamobvit Polda Sulbar, Kombes Pol Jonner M.H Samosir,S.I.K, Dir Reskrimsus, Kombes Pol Arly Jembar J S.I.K, M.H, Kapolres Pasangkayu, AKBP Candra Kurnia setiawan S.I.K, Kabag Ops Polres Pasangkayu,, AKP Pandu Arief Setiawan S.H, S.I.K, Kasat Reskrim Polres Pasangkayu,, IPTU Adrian Batubara S.Tr.K, S.I.K serta Kasat Sabhara Polres Pasangkayu,Iptu Firman Sanusi S.H

Adapun pengecekan meliputi berbagai aspek di antaranya, kesiapan personel, kelengkapan dan sarana pendukung pelaksanaan tugas operasi.

Dalam arahannya Dir Reskrimum Polda Sulbar, Kombes Pol I Nyoman Artans S.H menuturkan “Agar tetap semangat untuk selalu waspada dalam melakukan tugas, jangan lengah apabila ada kejadian segera melaporkan ke pimpinan dan lakukan pengamanan terhadap aktivitas warga masyarakat serta berikan pelayanan terbaik dalam perayaan Natal dan Tahun Baru serta tingkatkan kewaspadaan saat bertugas dan jaga kesehatan serta keselamatan,” ucapnya.

Sementara itu Kapolres Pasangkayu AKBP Candra Kurnia Setiawan S.I.K berharap, dengan ada Pospam dan Pos Terpadu ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat sehingga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif dalam pengamanan mudik Natal dan Tahun Baru Agar seluruh personel yang terlibat pengamanan untuk melaksanakan tugas dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab.,” tegasnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini