polrespasangkayu.com — Bertempat diseputaran kota Pasangkayu , Personil Polres Pasangkayu Lakukan Patroli Sambang dengan berjalan kaki di lingkungan masyarakat, Selasa (20/12).

Kapolres Pasangkayu AKBP Didik Subiyakto S.H, M.M saat dikonfirmasi membenarkan bahwa, Personil Sat Samapta Polres Pasangkayu melaksanakan Patroli Sambang dengan berjalan kaki memantau langsung kegiatan masyarakat dan memberikan pesan-pesan kamtibmas.

“Personel Sat Samapta mendatangi dan memberikan himbauan-himbauan agar masyarakat membantu kami dalam menjaga serta merawat situasi kamtibmas, karena dengan terjaganya situasi kamtibmas hal itu juga dapat menperlancar aktifitas dan perekonomian di wilayah Hukum Polres Pasangkayu ” Ujarnya.

“juga menghimbau apabila telah terjadi masalah dilingkungan terdekat, agar dengan segera melaporkan kepada Polres Pasangkayu atau Polsek sehingga dapat dilakukan penanganan dengan cepat dan tepat. Ia pun menegaskan bahwa pihaknya siap melayani selama 1 X 24 Jam.” Tutup Kapolres.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini