polrespasangkayu.com — Sebagai bentuk kepedulian Polri atas warga yang terdampak penyesuaian harga BBM, Personil Polres Pasangkayu Polda Sulbar dari Gabungan Staf Seksi Propam, Seksi Pengawasan, Seksi umum, Seksi Tehnologi dan Informasi Kepolisian, Seksi Humas serta Seksi Keuangan, Seksi Dokkes, Seksi Hukum dan SPKT, ikut memberikan bantuan paket sembako dan disalurkan langsung ke warga Seputaran Kota Kabupaten Pasangkayu Sabtu(24/09/22)

Dalam bakti sosial ini, personil Gabungan Staf Seksi Polres Pasangkayu yang dipimpin oleh Kasubsi Bin Siwas AIPDA Muh. Rusli S.Sos menyalurkan lansung bantuan kepada Warga yang kurang mampu (yang terdampak penyesuaian harga BBM) dengan cara door to door menyusuri rumah-rumah warga.

“Meskipun tidak seberapa, saya berharap bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat yang terkena dampak penyesuaian harga BBM,” ujar Aipda Muh. Rusli

Kasiwas menambahkan, “Kegiatan Bansos ini merupakan Bentuk wujud kepedulian Polri kepada Masyarakat”ujarnya.

Safaria (37) salah satu warga yang mendapat bantuan merasa terharu dan begitu gembira karena telah mendapatkan bantuan Sembako dari pihak Kepolisian yang peduli dengannya

“kami sangat bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada Polres Pasangkayu sudah perduli kepada kami”ucapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini